Selasa, 20 Januari 2009

PKS Ngubek – Ubek RW01

Minggu sore (18/01) DPRa PKS Pancoran melaksanakan aksi “Ketok Pintu 1 Juta Rumah Tetangga”. Seluruh kader DPRa Pancoran tanpa terkecuali turun melakukan pendataan aspirasi di setiap rumah warga RW01 kelurahan Pancoran. Para kader mendatangi setiap pintu warga tanpa terlewat sedikitpun. Seorang caleg yang juga mantan ketua DPC Pancoran, Ust. Ahmad Sahal pun turun ikut menyapa warga dari satu pintu ke pintu yang lain. Beliau langsung meminta warga untuk mengutarakan masukan, kritik, pendapatnya tentang PKS khususnya dan Jakarta pada umumnya.
”Banjir, ...Kesehatan, ...Kemiskinan, ...Kemacetan, ...Penganguran” ujar salah seorang warga ketika kader PKS Pancoran memintanya untuk menyebutkan permasalahan pokok yang ada di Jakarta. Aksi yang dimulai pukul 14.00 ini berakhir pukul 17.00.
Selain itu untuk menambah semaraknya aksi ini, para kader juga memasang beberapa spanduk dan banner PKS. Selain spanduk tentang aksi ”Ketok Pintu 1 Juta Rumah Tetangga”, ada juga spanduk PKS yang lain. Salah seorang warga yang kebetulan melihat kader PKS sedang memasang spanduk berkomentar sambil bercanda, ”Maksudnya yang rumahnya diketok dapat 1 Juta nih ?” sambil ketawa, kontan semua pun tertawa. PKS insyaAllah PAS, PAS Bersihnya – PAS Pedulinya – PAS Profesionalnya.



Senin, 05 Januari 2009

Ada Kanker Serviks di DPRa Pancoran


Hari minggu (4/1) DPRa Pancoran melaksanakan kegiatan penyuluhan kesehatan bagi warga kelurahan Pancoran, khususnya ibu – ibu se-kelurahan Pancoran. Penyuluhan kesehatan kali ini mengambil tema “kanker serviks (leher rahim)”. Kegiatan penyuluhan ini merupakan salah satu kegiatan rutin penyuluhan kesehatan dua pekanan yang dilakukan DPRa Pancoran.
Penyuluhan kanker serviks ini mengambil tempat di klinik “Bidan Ambar” Pancoran. Sebagai pemateri adalah seorang dokter PPDS Kebidanan UI. Kanker serviks merupakan kanker penyebab kematian pertama pada perempuan di Indonesia, namun sebenarnya kanker ini dapat disembuhkan jika para wanita rajin melakukan pemeriksaan deteksi dini kaker. Banyak penderita yang datang ke rumah sakit sudah dalam kondisi stadium lanjut (sudah terlambat). Kanker serviks ini disebabkan oleh sebuah virus yang dinamakan HPV (Human Papilloma Virus). Materi disajikan dengan berbagi ilustrasi tentang kanker serviks yang menarik dan sebelumnya setiap peserta sudah menerima photocopian materi. Oleh karenanya peserta sangat antusias mengikuti pemaparan tentang kanker serviks ini, hal ini terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh para peserta. Penyuluhan kanker serviks ini berlangsung dari jam 09.30 samapi 11.00. Untuk pekan depannya insyaAllah akan dilanjutkan dengan kegiatan pap smear (tes kanker) untuk ibu – ibu, bekerja sama dengan YKI (Yayasan Kanker Indonesia).
Selanjutnya dari jam 11.00 sampai 12.00, acara dilanjutkan dengan dialog antara caleg perempuan DPRD DKI untuk Jakarta Selatan yaitu Ibu Luwih Lestari. Beliau memaparkan pentingnya peran dan kontribusi perempuan dalam berbagai aspek kehidupan. Pembangunan juga membutuhkan peran perempuan untuk mensukseskannya.

www.pks-dpcpancoran.blogspot.com